Foto : Wakil Ketua DPRD FLotim Kunker ke Lokasi Bangunan Huntara Pengungsi Lewetobi
Flores, Globaltimurnn.com - Wakil Ketua DPRD Hasan Basri SE.,melakukan kunjungan kerja ( Kunker) ke lokasi pembangunan Hunian sementara ( Huntara) bagi para pengungsi erupsi Lewotobi.
Kunjungan kerja itu guna memastikan semua pekerjaan dan kesiapan terhadap pembangunan Hunian Sementara yang dibangun oleh Pemda Flotim sudah siap ditempati atau belum oleh para pengungsi Lewotobi, di Desa Konga, Kecamatan Titahena, Kabupaten Flores Timur.
Dalam kunjungan kerja itu Hasan langsung bertemu dengan wakil komandan ( wadan) Letkol Yudha Permana S. Kom, yang merupakan
Pimpinan TNI yang ditugaskan untuk bekerja membangun hunian sementara, sebanyak 50 kopel.
" Saya melakukan kunjungan ini untuk pastikan hunian ini sudah siap atau belum untuk ditempati para pengungsi yang saat ini masih berada di tenda tenda pengungsian akibat erupsi gunung Lewotobi September 2024 kemarin.
Demikian dikatakan Wakil Ketua DPRD Hasan Basri S. E. Kepada awak media ini di lokasi Huntara, sabtu 18/1/2025 kemarin
Hasan katakan, dari kunjungan itu dirinya mendapat informasi langsung di Wadan Yudha, bahwa pekerjaan untuk 50 kopel bangunan ini sudah siap untuk ditempati oleh para pengungsi, dirinya juga melihat secara dekat semua bangunan dan ruangan inap dan dinilai rampung.
Hanya saja ada kekhawatiran yang muncul serta hitungan pemanfaatan dan pemakaian kebutuhan khususnya air yang disediakan, kata Hasan, kertersedian air ini harus diperhitungkan dengan matang karena ini kebutuhan untuk 250 kk, dimana
1 kopel ditempati oleh 5 kk dengan penempatan tengki tampungan air 1100 liter, ini yang harus diantisipasi oleh Pemda agar tidak terjadi kekurangan ketersediaan air di Huntara ini.
Hasan berjanji akan menyampaikan hasil kunjungan kerja ini dalam rapat dengar pendapat bersama dengan instansi terkait guna membahas hal tersebut. Dirinya juga berharap agar Pemda Flotim tidak membiarkan para pengungsi berlarut di tempat pengisian, namun segera menemukan lokasi yang dianggap layak untuk membangun hunian tetap agar kehidupan para pengungsi boleh berubah ke arah yang lebih baik selayaknya kehidupan mereka di desanya sendiri, " tandas Hasan penuh harap. (YP-25)