Kapolres SBB Pimpin Lansung Upacara Perayaan HUT Bhayangkara Ke-79 - globaltimurnn.com
SELAMAT DATANG DI MEDIA ONLINE GLOBAL TIMUR NUSANTARA NEWS.COM

News


Selasa, 01 Juli 2025

Kapolres SBB Pimpin Lansung Upacara Perayaan HUT Bhayangkara Ke-79

Foto : Kapolres SBB Pimpin Lansung Upacara Perayaan HUT Bhayangkara Ke-79

Piru
, Globaltimurnn.com - Polres Seram Bagian Barat menggelar upacara peringatan hari ulang tahun Kepolisian ke-79 yang tepatnya jatuh pada tanggal 1 Juli 2025, lewat upacara peringatan yang di gelar tepat-nya pada halaman Mapolres SBB pukul 08 : 30 Wit, pagi tadi, dihadiri lansung oleh Bupati SBB, Ketua DPRD Kab. SBB, Waka Polres SBB, Dandim 1513/SBB, Kajari SBB, tokoh Agama, tokoh Masyarakat, serta pimpinan OPD lingkup Pemda SBB.


Saat memimpin upacara peringatan HUT Bhayangkara ke-79, Kapolres Seram Bagian Barat AKBP. Andi Zulkifli. S. I. K. MM, menyampaikan"   Di puncak perayaan HUT Bhayangkara ke-79 ini, Polri kususnya Polres SBB masih membutuhkan dukungan semua pihak, baik dari masyarakat, pemerintah, TNI dan bahkan semua instansi terkait mana saja. 


Beranjak dari HUT Bhayangkara ke-79 hari ini, semoga ke depan-nya Polri, kususnya Polres Seram Bagian Barat akan menjadi lebih baik ke depan dalam pelayanan kepada masyarakat. Ucap Kapolres


Dengan adanya dukungan masyarakat, hingga saat ini Polri secara menyeluruh akan meningkatkan pelayanan yang lebih baik, berperan aktif dalam menjaga Kamtibmas, serta terus membantu pemerintah dalam pembangunan. 


Kapolres menambahkan" Sebagai Polri akan tetap mendukung pemerintah dalam pembangunan termasuk peningkatan ketahanan pangan, dan juga makan bergizi gratis, Polres SBB sendiri sudah mempunyai 2,5 hektar lahan ketahanan pangan yang ditanami jagung. 


Ditempat yang sama, Bupati Seram Bagian Barat Ir. Asri Arman juga menyampaikan pesan ucapan selamat Hari Bhayangkara bagi Kepolisian Negara Republik Indonesia kususnya Polres Seram Bagian Barat. 


Kata Asri Arman" Di hari Bhayangkara ke-79 ini, berarti dilihat secara pengetahuan berarti sudah berada pada usia dewasa, usia yang sudah matang, sehingga di usia ini, diharapkan Kepolisian NRI kususnya Polres SBB akan lebih meningkatkan kualitasnya. 


Besar harapan pihak Kepolisian Polres SBB bisa terus tingkatkan kerja sama yang baik, dan jika ada indikasi permasalahan yang terjadi Polisi bisa lebih cekatan dan cepat lagi dalam menyelesaikan-nya. Sebut Asri Arman  (V374) 

Post Top Ad

TERIMA KASIH TELAH MENGUNJUNGI MEDIA KAMI, SEMOGA BERMANFAAT