Julie Sutrisno Laiskodat (JSL) Berbagi Kasih Pada Dua Masjid dan Lima Musola di Kecamatan Talibura - globaltimurnn.com
SELAMAT DATANG DI MEDIA ONLINE GLOBAL TIMUR NUSANTARA NEWS.COM

News

Slide 2
Slide 3

Jumat, 28 Maret 2025

Julie Sutrisno Laiskodat (JSL) Berbagi Kasih Pada Dua Masjid dan Lima Musola di Kecamatan Talibura

Foto : Julie Sutrisno Laiskodat (JSL) Berbagi Kasih Pada Dua Masjid dan Lima Musola di Kecamatan Talibura

Sikka
, Globaltimur Nusantara News.com Anggota DPR RI Julie Sutrisno Laiskodat (JSL) berbagi kasih, serta pemberian parsel bagi umat muslim di dua Masjid dan lima Musola di Kecamatan Talibura Kabupaten Sikka NTT, Kamis 27/3/2025.


Kegiatan berbagi kasih JSL  lakukan dengan mendatangi tujuh titik yakni dua Mesjid dan lima Musola yang tersebar di wilayah Desa Darat Pantai dan Desa Likonggete Kecamatan Talibura.


Dua Mesjid dan lima Musola yakni, Mesjid Baburahman Likonggete, Desa Likonggete dan Mesjid Baburahman Desa Darat Pantai serta loma Musola di Desa Darat Pantai.


Dalam kegiatan ini, Anggota Komisi XI DPR RI Julie Sutrisno Laiskodat diwakili oleh Ketua Fraksi NasDem DPRD Sikka Aleks Agato Hasulie, DPC NasDem Talibura dan Tenaga Ahli (TA) Julie Sutrisno Laiskodat, Yunus Atabara.


Ketua Fraksi  Nasdem  sekaligus anggota DPRD kabupaten Sikka, Aleks Agato Hasulie mengatakan aksi kemanusiaan itu dilakukan untuk membangun silaturahmi antara JSL, Partai NasDem dan masyarakat yang sedang menjalani ibadah puasa di Bulan Ramadhan.


"Jangan dilihat dari nilai atau jumlah apa yang diberikan oleh Bunda Julie Sutrisno Laiskodat, tetapi ini untuk membangun ikatan silaturahmi dengan masyarakat di bulan suci Ramadhan," kata Agato


Selain itu kata Agato, JSL ingin melihat dan mendengar langsung apa yang menjadi persoalan krusial yang sedang dihadapi oleh masyarakat yang dikunjungi, agar dijadikan titik pijak perjuangan sebagai wakil rakyat.


"Tidak hanya sekedar bagi parsel dan buka puasa bersama, tetapi ini kesempatan untuk kami melihat dan mendengar aspirasi masyarakat untuk diperjuangan," kata Agato.


"Naluri seorang Bunda Julie, tidak hanya pada kepentingan politik semata, tetapi lebih kepada ketulusan hati seorang wanita dalam membangun daerah ini menjadi lebih baik," tambah Agato


Tenaga Ahli Julie Sutrisno Laiskodat, Yunus Atabara menjelaskan bahwa kegiatan buka puasa bersama dan berbagai parsel dilakukan di semua Daerah Pemilihan (Dapil) di Kabupaten Sikka.


Yakni di Dapil Sikka 1 dilakukan secara terpusat di Pemana Desa Pemana Kecamatan Alok. Sedangkan Dapil Sikka 2, dilakukan secara terpusat di Waipare, Desa Watu Milok Kecamatan Kangae.


Sedangkan untuk Dapil Sikka 3 dilakukan di beberapa titik yakni di 2 Mesjid dan 5 musola yang tersebar di Desa Likonggete dan Desa Darat Pantai di Kecamatan Talibura. Selanjutnya di Dapil Sikka 4 akan dilakukan secara terpusat di Desa Paga Kecamatan Paga Kabupaten Sikka. (YP-25) 

Post Top Ad

TERIMA KASIH TELAH MENGUNJUNGI MEDIA KAMI, SEMOGA BERMANFAAT