globaltimurnn.com



Selasa, 06 Januari 2026

Kajari Malra Dan Aspidum Kejati Maluku Resmi Dilantik Kajati Maluku Rudy Irmawan

Januari 06, 2026

Foto : Kajari Malra Dan Aspidum Kejati Maluku Resmi Dilantik Kajati Maluku Rudy Irmawan

Ambon
, Globaltimurnn.com - Kepala Kejaksaan Tinggi Maluku Rudy Irmawan, S.H.,M.H, resmi melantik Asisten Tindak Pidana Umum Kejaksaan Tinggi Maluku dan Kepala Kejaksaan Negeri Maluku Tenggara, di Aula Sasana Adhyaksa Kejaksaan Tinggi Maluku, pada hari ini Selasa (6/01/2026).


Adapun Pejabat yang dilantik yakni, I Wayan Suwardi, S.H.,M.H sebagai Asisten Tindak Pidana Umum pada Kejaksaan Tinggi Maluku, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Klungkung dan Dr. Fadjar, S.H.,M.H sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Maluku Tenggara, yang sebelumnya menjabat sebagai Koordinator pada Kejaksaan Tinggi Maluku.


Adapun Saksi – saksi yang dihadirkan pada pelantikan Para Pejabat Esselon III, yaitu Riki Septa Tarigan, S.H.,M.Hum (Kepala Kejaksaan Negeri Ambon) dan Bobby Ruswin, S.H.,M.H (Asisten Pengawasan Kejati Maluku).


Selain itu, turut hadir para rohaniawan dari Kementerian Agama Provinsi Maluku yakni H. Hijerin Aliah, S.Ag.,M.H untuk Sumpah Pejabat yang beragama Islam dan Suyanto, S.Pd.H dari Parisada Hindhu Dharma Indonesia (PHDI) untuk Sumpah Pejabat yang beragama Hindu.


Dalam sambutan Pelantikan, Kajati Rudy Irmawan menegaskan bahwa pelantikan pejabat bukan sekadar seremonial, tetapi merupakan bagian dari dinamika organisasi untuk memperkuat kinerja dan profesionalisme Institusi.


“Kepercayaan yang diberikan pimpinan dapat dijalankan dengan penuh dedikasi, loyalitas serta semangat pengabdian yang tinggi,” ujar Rudy Irmawan.


Saya berpesan khusus kepada saudara yang dilantik hari ini, sebagaimana atensi Bapak Jaksa Agung RI menegaskan agar senantiasa menjaga Integritas dan Profesionalitas serta menjunjung tinggi nilai-nilai kejujuran dan keadilan dalam setiap pelaksanaan tugas. Jabatan adalah amanah yang harus dijalankan dengan penuh tanggungjawab.


"Jaga marwah dan kehormatan institusi Kejaksaan Agung Republik Indonesia baik dalam sikap, perilaku, maupun dalam setiap pengambilan keputusan, guna memperkuat kepercayaan publik terhadap institusi  Kejaksaan," tegasnya.


Kajati Rudy juga mengingatkan kepada diri pribadi dan mengajak kepada pejabat yang baru dilantik serta seluruh jajaran Kejaksaan Tinggi Maluku “Mari, bekerja dengan hati nurani, menjunjung tinggi kemanusiaan, serta senantiasa menghadiri keadilan yang berkeadaban. Jadilah penegak hukum yang tidak hanya tegas dalam aturan tetapi juga bijaksana dalam pertimbangan, sehingga kehadiran kejaksaan benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat," ujarnya.


Kepada pejabat yang baru dilantik, Kajati berpesan semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa membimbing dan melindungi kita semua dalam mengemban amanah.


Pelaksanaan kegiatan Pelantikan ditutup dengan pemberian ucapan selamat kepada Pejabat yang dilantik oleh Kepala Kejaksaan Tinggi Maluku yang didampingi Ketua IAD Wilayah Maluku Ny. Yuyun Rudy Irmawan dan diikuti juga oleh peserta lain yang turut hadir yakni Para Asisten, Para Kajari dan Ketua IAD Daerah se-Maluku, Kabag Tata Usaha, Para Koordinator, Para Kasi dan Kasubag serta Para Pegawai Jaksa dan Tata Usaha Kejaksaan Tinggi Maluku dan Anggota IAD Wilayah Maluku.


Menindaklanjuti pelaksanaan pelantikan tersebut, Ketua IAD Wilayah Maluku Ny. Yuyun Rudy Irmawan melantik Ketua IAD Daerah Maluku Tenggara serta Pengurus IAD lainnya. (V374) 

Selengkapnya

Pemerintah Negeri Clarifikasi Kebijakan Revitalisasi Lapak Pasar Batu Merah : Tidak Sepihak, Tidak Intimidatif

Januari 06, 2026

Foto : Pemerintah Negeri Clarifikasi Kebijakan Revitalisasi Lapak Pasar Batu Merah : Tidak Sepihak, Tidak Intimidatif

Ambon
, Globaltimurnn.com - Pemerintah Negeri Batu Merah Melalui Sekertaris Negeri Arlis Lisaholet, mengklarifikasi pemberitaan terkait revitalisasi lapak Pasar Batu Merah yang dinilai sepihak, intimidatif, dan dugaan pungli. Selasa, (06/01/2026). 


Kebijakan ini berawal dari program pemerintah kota pada bulan lalu untuk pendataan dan pembongkaran lapak di badan jalan, trotoar, dan fasilitas umum mulai dari Pasar Mardika hingga Pasar Batu Merah.


Pemerintah Negeri terlibat dalam tim pendataan Pasar Batu Merah dan Pasar Mardika, serta melakukan komunikasi langsung dengan pedagang yang telah beroperasi di pasar sejak tahun 70an untuk menyampaikan aspirasi agar pasar tetap ada. 


Berkat komunikasi tersebut, pemerintah kota memberikan pengecualian pembongkaran bagi Pasar Batu Merah, berbeda dengan Pasar Mardika yang memiliki pasar modern untuk menampung pedagang.

 

Katanya, Pemerintah Negeri telah melakukan dua kali pertemuan dan sosialisasi dengan seluruh pedagang untuk menyampaikan rencana revitalisasi, menolak tudingan mengambil langkah sepihak atau kapitalisasi tanpa melibatkan pedagang. Anggota BPD juga hadir dalam pertemuan tersebut. 


Kegiatan revitalisasi tidak tercantum dalam APBD desa karena bersifat situasional, muncul sebagai tanggapan kebijakan pemerintah kota. Pemerintah Negeri meminta kontribusi dari pedagang untuk pembangunan lapak, yang disetujui secara menyeluruh.


Besaran kontribusi ditetapkan bersama : Rp10 juta untuk lapak berukuran 2x3 meter persegi. Tuduhan pembayaran Rp30/40 juta kemungkinan berkaitan dengan pedagang yang memiliki lebih dari satu lapak.

 

Pemerintah Negeri menegaskan tidak melakukan intimidasi atau pemaksaan, hingga saat ini tidak ada pedagang yang keluar dari tempat berjualan atau melaporkan ancaman. Pembayaran kontribusi dapat dilakukan secara bertahap sesuai kemampuan, dan masih banyak pedagang yang belum lunas setelah dua bulan lapak selesai dibangun.


Selain revitalisasi lapak, pemerintah Negeri juga membangun WC umum dan tempat nelayan untuk pemberdayaan dan peningkatan pendapatan desa.

 

Kontribusi pedagang merupakan iuran sesuai Peraturan Desa Nomor 6 Tahun 2018 tentang Pemungutan dan Pendapatan Asli Desa (PADes), yang digunakan untuk kemaslahatan masyarakat umum seperti pembangunan jalan dan infrastruktur, bukan khusus untuk rehabilitasi lapak. Tujuan utama revitalisasi adalah mempertahankan keberadaan pedagang yang akan kehilangan tempat berjualan jika pasar dibongkar seperti Pasar Mardika.

 

Ada pula Penyampaiannya terkait  pengelolaan sampah, pemerintah Negeri sebelumnya membentuk kelompok mandiri untuk pengangkutan sampah. Akhir 2025, telah berkoordinasi dengan Dinas Lingkungan Hidup Kota Ambon untuk kerja sama penanganan sampah pada 2026. 


Tempat sampah semifirmasi telah disediakan di pasar, dan dilakukan pengangkutan setiap pagi dan siang. Pemerintah desa juga membentuk Komunitas Peduli Sungai (KPS) sejak 2018 untuk melestarikan Kali Wai Batu Merah, meskipun perannya kurang maksimal akhir-akhir ini dan akan diaktifkan kembali.

 

Dan juga ada pun keterangannya memeberikan pendapat mengenai, Kemacetan Di aera pasar. Pasar Batu Merah terletak di sekitar jalan nasional, dan pemerintah desa berupaya mencegah kemacetan. Jalan yang rusak telah diperbaiki pertengahan tahun lalu, dan petugas desa secara rutin mengatur pedagang agar tidak keluar ke jalan. Kondisi kemacetan kini lebih membaik, ujarnya. (Za)

Selengkapnya

Senin, 05 Januari 2026

𝐏𝐞𝐥𝐚𝐣𝐚𝐫/𝐌𝐚𝐡𝐚𝐬𝐢𝐬𝐰𝐚 𝐓𝐞𝐰𝐚𝐬 𝐝𝐚𝐥𝐚𝐦 𝐏𝐞𝐫𝐢𝐬𝐭𝐢𝐰𝐚 𝐆𝐚𝐧𝐭𝐮𝐧𝐠 𝐃𝐢𝐫𝐢 𝐝𝐢 𝐇𝐚𝐥𝐦𝐚𝐡𝐞𝐫𝐚 𝐔𝐭𝐚𝐫𝐚

Januari 05, 2026

Foto : 𝐏𝐞𝐥𝐚𝐣𝐚𝐫/𝐌𝐚𝐡𝐚𝐬𝐢𝐬𝐰𝐚 𝐓𝐞𝐰𝐚𝐬 𝐝𝐚𝐥𝐚𝐦 𝐏𝐞𝐫𝐢𝐬𝐭𝐢𝐰𝐚 𝐆𝐚𝐧𝐭𝐮𝐧𝐠 𝐃𝐢𝐫𝐢 𝐝𝐢 𝐇𝐚𝐥𝐦𝐚𝐡𝐞𝐫𝐚 𝐔𝐭𝐚𝐫𝐚

𝐓𝐎𝐁𝐄𝐋𝐎, Globaltimurnn.com - Sosok seorang Mayat laki-laki telah ditemukan tewas akibat gantung diri di Desa MKCM Komplek Daeo, Kecamatan Tobelo Kabupaten Halmahera Utara. Selasa (06/01/2026). Korban yang ditemukan tidak bernyawa adalah Falentinus Bara alias Falen (21 tahun), seorang Pelajar atau Mahasiswa.

 

Menurut keterangan ayah korban, Agustinus Bara (58 tahun, tukang kayu), korban pergi meninggalkan rumah pada Senin (05/01/2026) pukul 12.00 WIT tanpa memberitahu tujuan. Ia baru pulang kerja malam pukul 20.00 WIT dan langsung tidur, sehingga tidak mengetahui kapan korban pulang. Pada Selasa pukul 10.15 WIT, ia mengetuk pintu kamar korban namun tidak ada jawaban. 


Setelah melihat melalui jendela dan sela pintu, ia menemukan korban dalam posisi tergantung dan meminta bantuan tetangga Medi Dodungo untuk mendobrak pintu. Saat pintu terbuka, korban sudah tidak bernyawa.

 

Ibu korban, Agustina Dodungo (36 tahun, PNS), mengaku pergi mengajar di SD Negeri 2 Desa Gamsungi pukul 07.00 WIT dan kemudian menghadiri pemakan di Desa MKCM. Ia mendapatkan pemberitahuan dari seorang teman untuk segera pulang, dan tiba di rumah menemukan banyak keluarga dan tetangga berkumpul serta korban terbujur kaku di tempat tidur.

 

Saksi pertama, Dian Dodungo (22 tahun, pelajar/mahasiswi), menyatakan bahwa pada Senin sore pukul 16.00 WIT, korban datang ke rumahnya untuk mengambil durian dan memberitahu rencana mengantarkannya ke pacarnya di Desa Wari. Korban juga menyampaikan bahwa ia sedang menghadapi masalah dan berniat mengakhiri hidup. Ia menasehati korban untuk menyelesaikan masalah dengan kepala dingin, namun korban tetap pergi.

 

Saksi kedua, Medi Dodungo (31 tahun, petani), mendengar tangisan ayah korban pukul 10.20 WIT saat akan pergi ke kebun. Ia langsung menghampiri dan membantu mendobrak pintu kamar, menemukan korban dalam posisi tergantung. Ia kemudian memanggil keluarga dan tetangga untuk membantu menurunkan korban.

 

Saksi ketiga, Eby Pawengkep (21 tahun, pelajar/mahasiswi, pacar korban), mengungkapkan bahwa pada Senin pukul 08.30 WIT, korban marah dan mengancamnya dengan pisau. Malam hari, korban datang mabuk setelah mengkonsumsi minuman keras, menyampaikan tuduhan bahwa ia memiliki pacar lain. 


Korban juga menyatakan tidak sanggup menahan tekanan hubungan yang tidak disetujui orang tuanya, berniat mengakhiri hidup dengan gantung diri, dan mengajaknya untuk bersama-sama bunuh diri. Ia mengirim pesan WhatsApp pukul 21.30 WIT, namun korban hanya membacanya tanpa membalas hingga tengah malam.

 

Pantauan Media Globaltimurnn.com bahwa motif bunuh diri korban kemungkinan akibat stres berat dikarenakan hubungan asmara yang tidak disetujui orang tua dan keluarga, serta tekanan psikologis yang membuat korban merasa tidak ada jalan lain. Korban juga memiliki ketergantungan emosional yang kuat pada pacarnya dan merasa tidak memiliki dukungan dari orang lain. Pihak keluarga korban tidak menginginkan penindakan lanjutan dari kepolisian dan telah membuat surat pernyataan penolakan otopsi. ( 𝐆𝐈𝐎 ).

Selengkapnya

𝐊𝐚𝐩𝐨𝐥𝐫𝐞𝐬 𝐇𝐚𝐥𝐦𝐚𝐡𝐞𝐫𝐚 𝐔𝐭𝐚𝐫𝐚 𝐏𝐢𝐦𝐩𝐢𝐧 𝐔𝐩𝐚𝐜𝐚𝐫𝐚 𝐊𝐨𝐫𝐩𝐬 𝐑𝐚𝐩𝐨𝐫𝐭 𝐊𝐞𝐧𝐚𝐢𝐤𝐚𝐧 𝐏𝐚𝐧𝐠𝐤𝐚𝐭 𝟒𝟏 𝐏𝐞𝐫𝐬𝐨𝐧𝐞𝐥 𝐏𝐞𝐫𝐢𝐨𝐝𝐞 𝟏 𝐉𝐚𝐧𝐮𝐚𝐫𝐢 𝟐𝟎𝟐𝟔

Januari 05, 2026

Foto : 𝐊𝐚𝐩𝐨𝐥𝐫𝐞𝐬 𝐇𝐚𝐥𝐦𝐚𝐡𝐞𝐫𝐚 𝐔𝐭𝐚𝐫𝐚 𝐏𝐢𝐦𝐩𝐢𝐧 𝐔𝐩𝐚𝐜𝐚𝐫𝐚 𝐊𝐨𝐫𝐩𝐬 𝐑𝐚𝐩𝐨𝐫𝐭 𝐊𝐞𝐧𝐚𝐢𝐤𝐚𝐧 𝐏𝐚𝐧𝐠𝐤𝐚𝐭 𝟒𝟏 𝐏𝐞𝐫𝐬𝐨𝐧𝐞𝐥 𝐏𝐞𝐫𝐢𝐨𝐝𝐞 𝟏 𝐉𝐚𝐧𝐮𝐚𝐫𝐢 𝟐𝟎𝟐𝟔

𝐓𝐎𝐁𝐄𝐋𝐎, Globaltimurnn.com - Kapolres Halmahera Utara AKBP Erlichson Pasaribu S.H, S.I.K, memimpin langsung Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat personel Polres Halmahera Utara dan Personel Kompi Brimob Kupa Kupa Tobelo, Periode 1 Januari 2026. Kegiatan berlangsung di Lapangan apel Polres Halmahera Utara, Selasa ( 31/12/25 )


Tampak Hadir dalam Upacara tersebut Wakapolres Kompol Saiful Egal S.A.P, M.A.P, Pejabat Utama (PJU), Perwira, Ketua Bhayangkari Cabang Halmahera Utara, seluruh Personel Polres Halmahera Utara, serta Bhayangkari dari anggota yang memperoleh kenaikan pangkat. 


Sebanyak 40 personel Polres Halmahera Utara menerima kenaikan pangkat, dengan rincian  :

Iptu ke AKP  1 personel

Ipda ke Iptu 3 Personel

Aipda ke Aiptu 8 Personel 

Bripka ke Aipda 15 Personel 

Brigpol ke Bripka 7 Personel 

Briptu ke Brigpol 2 Personel 

Bripda ke Briptu 4 Personel 


Sementara itu, dari Kompi I Brimob Kupa Kupa Batalyon A Pelopor Sat Brimob Polda MalukuUtara, yang menerima Kenaikan Pangkat sebanyak 1 Personel dari Bripka ke Aipda.


Kapolres Halmahera Utara AKBP Erlichson Pasaribu S.H, S.I.K, Dalam amanatnya menyampaikan bahwa 


Κenaikan pangkat pada hakekatnya   merupakan amanah Rahmat dari Allah SWT, serta hasil kerja keras rekan-rekan yang telah kalian bertugas dengan baik dalam Pengabdiannya kepada Institusi Polri, Masyarakat, Bangsa dan Negara, layak untuk mendapatkan Kenaikan Pangkat setingkat lebih tinggi, Setelah dilakukan penilaian yang transparan dan akuntabel terhadap prestasi kerja, kedisiplinan dan tanggung jawab atas pelaksanaan Tugas." Ucap AKBP Erlichson,"


Saya mengucapkan Selamat dan Sukses dengan harapan kiranya selain ungkapan rasa syukur kehadirat Allah SWT, Tuhan yang Maha Esa, tentunya harus ditunjukkan dengan peningkatan kualitas diri dan Profesionalisme, Perubahan sikap dan perilaku kearah yang lebih baik, serta peningkatan kualitas kinerja sehingga dapat selalu berprestasi, bertanggung jawab, amanah serta memberikan pengabdian terbaik kepada organisasi Polri, Masyarakat, Bangsa dan Negara Republik Indonesi. Ungkapnya,"


Perlu diketahui bahwa keberhasilan Saudara Saudari sekalian tentunya tidak terlepas dari peran serta dan Doa para Istri/Suami serta keluarga sebagai pendorong dan pendamping dikala suka dan duka untuk itu jadikanlah keluarga sebagai sumber inspirasi dan motivator yang positif dalam setiap keberhasilan pelaksanaan tugas." Tutup Kasi Humas," (𝐆𝐈𝐎).

Selengkapnya

Rotasi Awal Tahun 2026, Kapolda Sultra Pimpin Sertijab Pejabat Utama dan Kapolres di Aula Dachara

Januari 05, 2026

Foto : Rotasi Awal Tahun 2026, Kapolda Sultra Pimpin Sertijab Pejabat Utama dan Kapolres di Aula Dachara

Kendari
, Globaltimurnn.com – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Tenggara, Irjen Pol. Didik Agung Widjanarko, S.I.K., M.H., memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) sejumlah pejabat utama dan kapolres jajaran Polda Sultra yang berlangsung di Aula Dachara Polda Sultra, Selasa (6/1/2026).


Upacara Sertijab tersebut merupakan tindak lanjut dari Keputusan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor: Kep/1293/XII/2025 tanggal 15 Desember 2025 tentang mutasi jabatan di lingkungan Polri, sebagai bagian dari penyegaran organisasi dan pembinaan karier personel.


Dalam Sertijab tersebut, Kombes Pol Bambang Sukmo Wibowo, S.I.K., S.H., M.Hum. yang sebelumnya menjabat Dirresnarkoba Polda Sultra, diserahterimakan jabatannya seiring penugasan baru sebagai Kasubdit IV Dittipidter Bareskrim Polri. Jabatan Dirresnarkoba Polda Sultra selanjutnya diemban oleh Kombes Pol Amri Yudhy Syamsualam Rama Wispha, S.I.K., M.H., yang sebelumnya menjabat Wadirreskrimum Polda Sulsel.


Selain itu, jabatan Kapolres Bombana Polda Sultra juga mengalami pergantian. AKBP Wisnu Hadi, S.I.K., M.I.K. yang mendapat amanah baru sebagai Kapolres Padang Panjang Polda Sumbar, digantikan oleh AKBP Eko Sutomo, S.I.K., M.I.K., yang sebelumnya menjabat Kapolres Bima Polda NTB.


Sertijab juga dilaksanakan terhadap jabatan Dirbinmas Polda Sultra, dari Kombes Pol Antonius Danang Heruwibowo, S.H., S.I.K., M.M., yang selanjutnya mengemban tugas sebagai Penata Kebijakan Kapolri Madya TK II Sahli Kapolri, kepada Kombes Pol Suharman Sanusi, S.I.K., yang sebelumnya menjabat Wadirintelkam Polda Sultra.


Dalam amanatnya, Kapolda Sultra Irjen Pol Didik Agung Widjanarko menyampaikan bahwa mutasi jabatan merupakan hal yang wajar dalam organisasi Polri sebagai upaya peningkatan kinerja, penyegaran, serta optimalisasi pelayanan kepada masyarakat.


Kapolda berharap para pejabat yang baru dilantik dapat segera menyesuaikan diri dengan tugas dan tanggung jawab di wilayah Sulawesi Tenggara serta melanjutkan program-program yang telah berjalan, guna menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap kondusif. (V374) 

Selengkapnya

Pemkab Buton Selatan Bersama TNI-Polri Sepakati Rekonsiliasi Pasca Kericuhan

Januari 05, 2026

Foto : Pemkab Buton Selatan Bersama TNI-Polri Sepakati Rekonsiliasi Pasca Kericuhan

Buton Selatan
, Globaltimurnn.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buton Selatan bersama jajaran TNI dan Polri bergerak cepat meredam ketegangan pasca-insiden kericuhan yang melibatkan oknum anggota Batalyon TP 871 La Maindo dan Brimob Batalyon B Pelopor Polda Sulawesi Tenggara (Sultra).


Upaya penyelesaian dilakukan melalui pertemuan rekonsiliasi yang digelar pada Senin (5/1/2026). Dalam pertemuan tersebut, seluruh pihak sepakat mengakhiri kesalahpahaman demi menjaga stabilitas keamanan serta mendukung kelancaran pembangunan di wilayah Buton Selatan.


Bupati Buton Selatan Muhammad Adios menegaskan bahwa perselisihan yang sempat terjadi murni disebabkan oleh kesalahpahaman dan telah diselesaikan secara kekeluargaan. Ia memastikan kondisi keamanan di Buton Selatan kini telah kembali kondusif.


“Alhamdulillah, melalui pertemuan ini kita menyaksikan seluruh pihak kembali bersatu dalam semangat kebersamaan dan kekeluargaan. Tidak ada lagi perbedaan di antara prajurit. Kita adalah satu untuk bangsa, dan bersama-sama membangun Buton Selatan ke arah yang lebih baik,” ujar Adios.


Sementara itu, Komandan Kodim 1413/Buton Letkol Inf Arif Nofiyanto menyayangkan terjadinya insiden yang dipicu aksi saling ejek usai pertandingan sepak bola di Lapangan Lakarada, Kecamatan Batauga, pada Minggu (4/1/2026). Ia menegaskan bahwa langkah-langkah preventif telah diambil bersama Bupati, Kapolres, serta para komandan satuan terkait guna mencegah kejadian serupa terulang.


“Kesalahpahaman ini telah diselesaikan dengan baik. Sebagai aparat keamanan, kami menjamin situasi di Buton Selatan tetap aman dan kondusif. Kami mengajak seluruh pihak untuk terus memupuk kebersamaan agar pembangunan dan perekonomian daerah dapat berjalan dengan nyaman,” tegasnya.


Kapolres Buton AKBP Ali Rais Ndraha, S.H., S.I.K., M.M. turut menekankan pentingnya menjaga soliditas dan persatuan antarkomponen bangsa. Menurutnya, TNI dan Polri sebagai alat negara memiliki tanggung jawab besar dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah.


 “Pertemuan ini menjadi pesan kepada masyarakat bahwa TNI dan Polri adalah satu kesatuan. Kami berkomitmen penuh mendukung pembangunan di Buton Selatan agar ke depan daerah ini semakin maju dan sejahtera,” ujarnya.


Diketahui sebelumnya, kericuhan sempat terjadi antara oknum anggota kedua kesatuan usai laga sepak bola. Namun situasi berhasil dikendalikan dalam waktu singkat setelah pimpinan masing-masing instansi turun langsung melakukan mediasi serta menenangkan anggotanya. (V374) 





Selengkapnya

Polwan Polda Maluku Serbu Markas TNI AL Kodaeral IX Ambon, Beri Kejutan Di HUT Kowal Ke-63

Januari 05, 2026

Foto : Polwan Polda Maluku Serbu Markas TNI AL Kodaeral IX Ambon, Beri Kejutan Di HUT Kowal Ke-63

Ambon
, Globaltimurnn.com - Komando Daerah Angkatan Laut IX (Kodaeral IX). Jajaran Korps Wanita Angkatan Laut (Kowal) Kodaeral IX menerima kejutan spesial berupa kunjungan dan ucapan selamat dari Polwan Polda Maluku dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kowal ke-63 bertempat di Lapangan Apel Mako Kodaeral IX. Senin (05/01/2026).


Penerimaan kunjungan dipimpin langsung oleh Kapten Laut (K/W) dr. Febdila Kurniasari, M.KM., mewakili seluruh personel Kowal Kodaeral IX. Kehadiran rombongan Polwan yang dipimpin oleh Perwira Koordinator (Pakor) Polwan, Kompol Helda Misse Siwabessy, SH, MH, merupakan wujud nyata sinergitas TNI-Polri yang semakin kuat dan harmonis di wilayah Maluku.


Momen ini menjadi sangat berkesan bagi keluarga besar Kowal Kodaeral IX. Selain sebagai bentuk perayaan hari jadi, kunjungan ini mempererat ikatan persaudaraan antar-personel wanita pengamanan negara. Suasana keakraban tampak jelas menyatukan pertemuan tersebut, di mana personel Kowal dan Polwan saling memberikan dukungan atas dedikasi mereka dalam menjaga kelestarian lingkungan hidup serta keamanan bangsa.


Dalam kesempatan tersebut, Kapten Laut (K/W) dr. Febdila Kurniasari, M.KM., menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya dan terima kasih atas perhatian tulus dari rekan-rekan Polwan Polda Maluku. Baginya, kejutan ini menjadi tambahan energi moral yang sangat berarti bagi seluruh jajaran Kowal dalam menjalankan tugas pengabdian di wilayah Kodaeral IX Ambon.


Kegiatan tersebut diakhiri dengan sesi foto bersama sebagai wujud kekompakan dan soliditas para Srikandi TNI-Polri di Provinsi Maluku. (Rdks) 

Selengkapnya

Post Top Ad

TERIMA KASIH TELAH MENGUNJUNGI MEDIA KAMI, SEMOGA BERMANFAAT