Wakano Sebut Manfaat Masuknya Gerai Alfamidi Di tanah Goyang - globaltimurnn.com



Kamis, 08 Januari 2026

Wakano Sebut Manfaat Masuknya Gerai Alfamidi Di tanah Goyang

Foto : Wakano Sebut Manfaat Masuknya Gerai Alfamidi Di tanah Goyang

SBB
, Globaltimurnn.com - Menanggapi polemik rencana pembangunan gerai Alfamidi di Dusun Tanah Goyang, Desa Loki, Kecamatan Huamual, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB), Tokoh Pemuda SBB, Gerald Wakanno, meminta semua pihak menyikapi persoalan tersebut secara objektif, berlandaskan aturan hukum, serta tidak mengabaikan potensi manfaat ekonomi yang dapat ditimbulkan.


Wakano menegaskan bahwa" aspirasi penolakan masyarakat wajib dihormati dan menjadi pertimbangan utama dalam setiap kebijakan pembangunan, Namun demikian, ia mengingatkan bahwa kehadiran jaringan minimarket seperti Alfamidi juga memiliki sejumlah manfaat jika dijalankan sesuai prosedur dan melibatkan masyarakat setempat.


“Pada prinsipnya, suara rakyat adalah yang utama. Jika masyarakat Tanah Goyang menolak karena persoalan izin dan dampak terhadap pedagang kecil, itu harus dihormati, Tapi di sisi lain, kita juga perlu jujur melihat bahwa Alfamidi dan Indomaret memiliki potensi manfaat, seperti penyerapan tenaga kerja lokal, peningkatan pendapatan daerah, serta kemudahan akses kebutuhan pokok dengan harga yang relatif stabil,” Ujar Wakano


Ia menjelaskan, di sejumlah daerah lain, keberadaan minimarket modern mampu membuka lapangan pekerjaan bagi pemuda setempat, menciptakan standar pengelolaan usaha yang lebih tertib, serta mendorong kemitraan dengan pelaku UMKM lokal melalui sistem titip jual produk daerah.


“Kalau dikelola dengan benar dan berizin resmi, minimarket bisa menjadi mitra UMKM, bukan ancaman, Produk lokal bisa masuk, pemuda bisa bekerja, dan roda ekonomi tetap berputar. Tegasnya


Post Top Ad

TERIMA KASIH TELAH MENGUNJUNGI MEDIA KAMI, SEMOGA BERMANFAAT