Jelang Ramadhan, Tim TPID Gelar Operasi Pasar, Pastikan Harga Normal - globaltimurnn.com
SELAMAT DATANG DI MEDIA ONLINE GLOBAL TIMUR NUSANTARA NEWS.COM

News

Slide 2
Slide 3

Rabu, 26 Februari 2025

Jelang Ramadhan, Tim TPID Gelar Operasi Pasar, Pastikan Harga Normal

Foto : Jelang Ramadhan, Tim TPID Gelar Operasi Pasar, Pastikan Harga Normal

Piru
, Globaltimurnn.com - Menjelang bulan suci Ramadhan,Tim TPID Kabupaten Seram Bagian Barat(SBB) melakukan operasi pasar di dua titik. 


Operasi pasar tersebut untuk memonitoring sembilan bahan pokok yang berada pada dua titik, yakni:pasar Piru dan pasar Gemba. 


Hal ini disampaikan kepala Badan Perekonomian dan SDA SBB, Rudy Patty  pada media ini,Kamis(27/2/2025). 


Patty mengatakan tujuan Dilakukannya operasi pasar tersebut untuk melakukan peningkatan pengawasan terhadap ketersediaan serta harga bahan pokok dan mengendalikan harga bahan pokok Jelang bulan Suci Ramadhan, jelasnya. 


Untuk oprasi pasar tersebut berdasarkan sorotan Badan Statistik yaitu, Bawang Merah, Bawang Putih, ayam potong(daging ayam ras) Gula pasir,minyak goreng,sayuran ,Sedangkan Gula Pasir dan wortel mengalami kenaikan tapi tidak semuanya ,ucap Patty. 


Kita bekerja sesuai dengan arahan yang sudah di turunkan dari Pemerintah Pusat(Pempus) dan kewajiban kami di daerah untuk memonitoring dan tinjau langsung di lapangan agar kita bisa mengetahui tingkat kebutuhan masyarakat dan ketersediaan sembako dalam memenuhi kebutuhan tersebut.


"Harganyapun kita awasi karena tidak menutupi kemungkinan ada pedagang yang menaikan harga tidak sesuai aturan. 


Kepala Badan Perekonomian   dan SDA mengungkapkan bahwa Pemerintah Daerah telah menyiapkan mekanisme operasi pasar termasuk komoditas dan distribusi. Tutupnya (Red) 

Post Top Ad

TERIMA KASIH TELAH MENGUNJUNGI MEDIA KAMI, SEMOGA BERMANFAAT