Anak Serabutan Lolos Tamtama AL Tanpa Biaya, Ortu Ucap Terima Kasih Kepada Danlantamal IX Ambon - globaltimurnn.com
SELAMAT DATANG DI MEDIA ONLINE GLOBAL TIMUR NUSANTARA NEWS.COM

News

Minggu, 04 Mei 2025

Anak Serabutan Lolos Tamtama AL Tanpa Biaya, Ortu Ucap Terima Kasih Kepada Danlantamal IX Ambon

Foto : Anak Serabutan Lolos Tamtama AL Tanpa Biaya, Ortu Ucap Terima Kasih Kepada Danlantamal IX Ambon

Rutong
, Globaltimurnn.com - Luar biasa semangat anak daerah Maluku, dengan semangat juang meraih harapan dan cita - cita menjadi seorang prajurit TNI Angkatan Laut, dari status keluarga tidak mampu, tanpa biaya sepeserpun bisa lolos menjadi prajurit TNI AL. 


Hal ini di sampaikan orang tua casis Yusuf Porwaila kepada Redaksi media ini siang tadi yang mana merasa berterima kasih kepada Danlantamal IX Ambon, yang sangat luar biasa bisa memperhatikan putra - putra Maluku dari daerah perkampungan yang serius ingin menjadi prajurit TNI AL. Ungkap-nya


Menurut-nya" Banyak orang yang bilang seleksi Tentara itu harus banyak duit, namun anak saya hanya menggunakan doa, dan persiapan diri secara pribadi yang matang guna mengikuti setiap tahapan seleksi oleh panitia penerimaan Tamtama TNI AL Lantamal IX Ambon. Ujar Porwaila


Dikatakan-nya" Sepeserpun uang saya tidak keluar, dan juga yang lebih menarik-nya tidak di dapati ada panitia yang meminta uang apapun. Ucap-nya


Luar biasa, saya berterima kasih secara pribadi dan keluarga, bahkan Negeri saya Negeri Hukurila, Kecamatan Leitimur Selatan, Kota Ambon,  kepada Danlantamal IX Ambon yang sudah memperhatikan anak - anak daerah Maluku menjadi prajurit TNI AL. Tutur Porwaila


Anak saya kini sudah ada dalam pendidikan, informasi yang kami Terima sedang pendidikan di Surabaya, saya hanya berpesan kepada anak saya Xavier Alberth Julius Porwaila, tetap semangat tetap setia pada Negara. 


Anak saya ditinggal ibu-nya sejak masih SD, saya besarkan dengan pekerjaan sebagai seorang petani serabut kelapa, berkebun sayuran, dan kerja tukang jika di ajak orang.


Saya menghimbau kepada putra dan putri Maluku, ayo siapkan diri kalian, jangan pernah berfikir tentang uang, untuk mengikuti seleksi Tentara baik AD, maupun AL bahkan AU, karena terbukti tidak ada uang yang di keluarkan, atau yang di minta oleh panitia, intinya mempersiapkan diri sesuai kriteria yang di mintai. Pungkasnya (V374) 

Post Top Ad

TERIMA KASIH TELAH MENGUNJUNGI MEDIA KAMI, SEMOGA BERMANFAAT